SuaraKawan.com
Sidoarjo

Jalin Silaturahmi Dengan Warga Binaan, Babinsa Koramil 0816/05 Tulangan Hadiri Halal BIhalal di Desa Kepadangan

 

SIDOARJOterkini – Babinsa Koramil 0816/05 Tulangan menghadiri halal BI halal yang digelar pemerintahan desa Kepadangan Kecamatan Tulangan, Sabtu (20/04)

Acara yang digelar di jalan Flamboyan Desa Kepadangan tersebut dihadiri oleh aparatur pemerintah desa, tokoh masyarakat dan warga Kepadangan.

Babinsa Kepadangan Peltu Lukman mengatakan, halal bihalal yang digelar rutin pada lebaran setiap tahunnya sebagai sarana silaturrahmi dan untuk saling memaafkan, karena kesalahan sesama manusia tidak bisa terhapus tanpa adanya saling memaafkan.

“Ini merupakan momen yang baik untuk kita semua saling memaafkan,” ucap Peltu Lukman.

Dikatakannya, acara ini juga sebagai sarana untuk menjaga keharmonisan antara aparatur pemerintah desa, warga masyarakat dan seluruh komponen masyarakat yang ada mengingat momen yang sangat baik ini dengan saling maaf memaafkan.

“Momen hari Raya Idul Fitri identik dengan saling memaafkan untuk kembali menjadi fitrah,”pungkasnya. (cles)

Sumber : Sidoarjo Terkini (Jejaring JatimTerkini.com)

Related posts

Pangkas Meja Birokrasi, Layanan Digital Sipraja Pemkab Sidoarjo Raih Penghargaan Top 45 Inovasi Pelayanan Publik Dari Kemenpan RB

redaksi

Dandim 0816 Sidoarjo Bersama Forkopimda Ikut Ramaikan Gowes Harjasda ke 164

redaksi

Kamera CCTV Tangkap Aksi Pencurian Dompet di Pasar Ikan Lingkar Timur Sidoarjo

redaksi