SuaraKawan.com
Jatim

Menteri Pertanian Panen Raya di Desa Tambakrejo dihadiri Waka Polres Gresik

GRESIK – Waka Polres Gresik Kompol Eko Iskandar SH, SIK M.Si menghadiri kunjungan Menteri Pertanian Dr. Syahrul Yasin Limpo S.H, M.H beserta rombongan dalam rangka panen raya di Dusun Gumining Desa Tambakrejo, Duduksampeyan, Jumat (12/03/2021).

Kegiatan tersebut dihadiri juga Drs. Erik Tohir (Menteri BUMN), M. Lutfi (Menteri Perdagangan), Gubernur Jatim Dra. Khofifah Indar Parawansa, Dandim 0817/Gresik Letkol INF. Taufik Ismail S.Sos, M.I.Pol, Wabup Gresik Dra Aminatun Habibah, M.Pd dan Forkopimcam Duduksampeyan serta tamu undangan.

“Saya hadir saat ini adalah sesuatu yang spesial karena pertama kali sepanjang pemerintahan ini” ucap Menteri Pertanian.

Mentan Syahrul Yasin Limpo mengatakan kepada warga Gresik untuk semangat dan meningkatkan hasil pertanian untuk menunjang kemajuan negara apalagi dimasa pandemi Covid-19.

Menurutnya dimasa pandemi seperti ini kita bersyukur hidup di pedesaan yang bisa memanfaatkan pertanian tetapi di kota lebih sulit.

Wakil Bupati Gresik Dra Hj. Amintun Habibah M.Pd menyampaikan ucapan Terimakasih dan selamat datang kepada Bapak Mentan RI beserta rombongan.

Bu Min memohon kepada Bapak Mentan untuk menambah subsidi pupuk di Kabupaten Gresik karena petani masih kekurangan pupuk.

Disisi lain Kapolres Gresik AKBP Arief Fitrianto SH, SIK, MM melalui Waka Polres Kompol Eko Iskandar SH, SIK, M.Si menerangjan, “bahwa kunjungan Mentan RI ini menjawab kelangkaan pupuk petani.” terangnya.

Dalam pelaksanaan acara tersebut Kepolisian tetap menghimbau untuk mematuhi protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19.(jm)

The post Menteri Pertanian Panen Raya di Desa Tambakrejo dihadiri Waka Polres Gresik appeared first on Tribratanews Gresik.

Sumber : Polres Gresik