SuaraKawan.com
Jatim Mojokerto

Bentuk Karakter Berkualitas, Polresta Mojokerto Rutin Gelar Binrohtal

suarakawan.com, Mojokerto– Upaya wujudkan Polri yang presisi serta membimbing anggota yang berkualitas dengan memiliki jiwa sekaligus mental yang baik, Polresta Mojokerto gelar Pembinaan Rohani Dan Mental (Binrohtal) di Masjid Darul Muttaqin Mapolresta Mojokerto. Kamis (26/1).

Kegitan yang dihadiri oleh seluruh anggota kepolisian dan ASN Polri Polresta Mojokerto dimulai dengan pembacaan Surah Yaasin, dilanjutkan tahlil, kemudian disambung dengan Tausiyah dari Ustadz K.H. Zainuri S.Pd.I.

Dalam penyampaian Sri Suratmi yang turut hadir dalam kegiatan Binrohtal, “Kegiatan ini rutin dilaksanakan, setiap minggu di hari kamis, setelah apel pagi dilaksanakan. Kisaran pukul 8 sudah dimulai. Yaasinan dulu, tahlil, baru ini dilanjut ceramah dari Pak Ustad” jelasnya.

Bertujuan meningkatkan karakter seluruh anggota kepolisian, agar lebih humanis serta meningkatkan kualitas dan ketaqwaan kepada Tuhan YME.

Menurut Joeniati,”Giat rutinan ini sangat bagus, merupakan penyegaran hati juga pikiran agar terus ingat dengan hal hal baik yang di sampaikan Pak Ustadz”,ujarnya.

Tepat saat ini merupakan bulan Rajab, selaras dengan tausiyah Ustadz K.H. Zainuri S.Pd.I yang mengusung tentang peristiwa pentingnya isra’ mi’raj Nabi Muhammad SAW.

Ustadz Zainuri mengatakan, Isra Mi’raj adalah dua perjalanan yang dilakukan oleh Nabi Muhammad SAW dalam waktu satu malam, salah satu peristiwa penting bagi umat Islam. Sebab, peristiwa ini Nabi Muhammad SAW mendapat perintah untuk menunaikan sholat lima waktu sehari semalam, tepatnya malam 27 Rajab tahun ke-10 kenabian.

Bahwa sholat merupakan simbolisme yang mengajarkan prinsip kepemimpinan, yakni pola hubungan antara hamba kepada Tuhannya dan antara manusia dengan sesamanya, sehingga senantiasa menjaga sholat dapat memberikan kontrol diri yang baik.

(MK/FR)