SuaraKawan.com
Trenggalek

Prolanis Polres Trenggalek, Senam Bersama hingga Pemeriksaan Kesehatan

Polres Trenggalek – Kepolisian Resor Trenggalek kembali menggelar Prolanis atau Program Pengelolaan Penyakit Kronis. Prolanis ini merupakan salah satu program yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidu, terutama bagi mereka yang memiliki riwayat penyakit kronis.

Kapolres Trenggalek AKBP Gathut Bowo Supriyono, S.H., S.I.K., M.Si. melalui Kasidokkes Aiptu Lukman Hadi, A.Md.Kep. menuturkan, dalam kegiatan yang digelar di Klinik Pratama Bhayangkara Polres Trenggalek ini diikuti oleh sejumlah personel Polres, Polsek dan purnawirawan Polri. Rabu, (6/3).

“iya benar. Hari ini kami menyelenggarakan Prolanis dan diikuti oleh anggota maupun purnawiran yang tercatat sebagai peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) dari BPJS Kesehatan.” Ujar Aiptu Lukman.

Dalam Prolanis ini, para peserta diberikan layanan kesehatan diantaranya, diawali dengan senam Prolanis, pemeriksaan fisik, pengambilan sampel darah dan penyuluhan kesehatan. Guna mendukung hal tersebut, pihaknya telah menyiapkan beberapa petugas medis dan laboratorium kesehatan.

“Tidak semua anggota mengikuti kegiatan Prolanis ini. Personel yang ditunjuk merupakan anggota yang secara usia memang mendekati masa purna tugas serta memiliki riwayat atau pernah mengalami penyakit kronis. Termasuk diantaranya adalah para Purnawirawan Polri.” Jelasnya.

Pihaknya menambahkan, tugas yang diemban sebagai anggota Polri dengan segala rutinitas dan tanggung jawabnya sebagai aparat negara penegak hukum sekaligus pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat semakin kompleks..

Selain merupakan salah satu profesi yang memiliki resiko tinggi juga mobilitas yang bisa dikatakan tiada henti. Dibutuhkan fisik yang prima dan stamina yang kuat bagi setiap anggota Polri untuk menunaikan tugasnya setiap saat.

“Salah satunya melalui Prolanis ini. Disamping itu ada pula pemeriksaan kesehatan rutin dan visit home care bagi anggota yang sakit. Output yang diharapkan tentu saja anggota senantiasa sehat  sehingga dapat menunaikan tugasnya dengan baik.” Imbuhnya.