SuaraKawan.com
Trenggalek

Pastikan Situasi Jelang Masa Tenang Kondusif, Polres Trenggalek dan Kodim 0806 Gelar Patroli Gabungan

Polres Trenggalek – Kapolres Trenggalek AKBP Gathut Bowo Supriyono, S.H., S.I.K., M.Si. dan Komandan Kodim 0806 Letkol Czi Yudo Aji Susanto, S.Sos., M.A.memimpin langsung jalannya patroli skala besar gabungan TNI-Polri di Kabupaten Trenggalek. Sabtu, (10/2).

Patroli skala besar ini digelar dalam rangka menjaga Kamtibmas senantiasa kondusif khususnya menjelang masa tenang Pemilu 2024 di Kabupaten Trenggalek.

Kegiatan diawali dengan apel bersama di halaman Mapolres dilanjutkan dengan patroli keliling wilayah kota Trenggalek. Tak hanya itu, patroli inijuga diarahkan melintasi wilayah kecamatan Tugu, Karangan dan Gandusari.

“Kebetulan juga malan ini adalah malam Minggu dan masih libur panjang sehingga tingkat aktivitas masyarakat tentu meningkat dibanding hari-hari biasa. Jadi kita pastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat tetap terjaga dengan baik.” Ungkap AKBP Gathut.

Dalam patroli ini, tim patroli juga menyempatkan diri mengunjungi Mapolsek dan Makoramil yang dilintasi serta berbincang dengan petugas jaga untuk mengetahui kondisi keamanan menjelang mata tenang serta kendala dan hambatan yang dihadapi. Selain jalur protokol, patroli juga diarahkan pada titik-titik rawan seperti pusat keramaian maupun perbelanjaan hingga pemukiman penduduk.

“Alhamdulillah. Hingga saat ini situasi Kamtibmas kondusif. Tentunya berkat kerja keras semua pihak dan dukungan dari masyarakat.” imbuhnya.

Senada, Letkol Czi Yudo menegaskan, salam satu faktor suksesnya Pemilu 2024 yang tinggal menghitung hari ini adalah kondisi keamanan yang benar-benar stabil dan sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman.

“Oleh sebab itu saya tekankan, tetap jaga faktor keamanan dan selalu fokus dalam melaksanakan tugas.” Pungkasnya.