SuaraKawan.com
Mojokerto

Opening Class Meeting SMKN 1 Dlanggu, Kapolsek Berikan Himbauan Kamtibmas Tentang Kenakalan Remaja

Mojokerto – suarakawan.com,  Ps. Kapolsek Dlanggu IPTU Khoirul Umam menjadi pembina upacara dalam acara pembukaan Classs Meeting SMKN 1 Dlanggu yang dilaksanakan di lapangan utama SMKN 1 Dlanggu, tak kurang dari 1500 siswa siswa SMKN 1 Dlanggu mengikuti upacara pembukaan Class Metting Senin, 18/12/2023.

Untuk pertamakalinya Kapolsek Dlanggu menjadi pembina upacara di SMKN 1 Dlanggu dan memberikan beberapa penekanan kepada siswa siswi yang merupakan generasi “Z” ini diantaranya terkait dengan disiplin, penggunaan media sosial dengan bijak, tidak menyebarkan berita atau informasi hoax maupun hate speech, tidak berbuat kriminal ataupun terlibar narkoba, tidak melakukan bullying atau perundungan dan yang terpenting adalah tentang kepatuhan terhadap orang tua.

Pesan kamtibmas terkait kenakalan remaja ini sengaja diberikan IPTU Khoirul Umam Kapolsek Dlanggu mengingat masih banyaknya kejadian-kejadian kriminalitas yang melibatkan generasi muda terutama anak-anak sekolah maupun yang sifatnya hanya pelanggaran seperti pelanggaran lalu lintas, menggunakan knalpot brong atau sepeda motor yang tidak sesuai dengan spesifikasi standart keamanan, jelas Kapolsek.

Diakhir sambutanya Kapolsek juga menyisipkan pesan terkait ajakan pemilu damai tahun 2024, kepada siswa siswi yang telah memiliki hak pilih agar menggunakan hak pilihnya dengan baik, walaupun berbeda pilihan tidak menjadikan hal itu sebagai penyebab perpecahan dan wajib hukumnya menjaga sistuasi kamtibmas tetap aman dan damai untuk maju.

Related posts

Pemerintah Luncurkan Panduan Pembelajaran PAUD Hingga Pendidikan Menengah di Masa Pandemi

Redaksi Surabaya

Kemendikbud Luncurkan Merdeka Belajar Episode 7: Program Sekolah Penggerak

Redaksi Surabaya

Tenis Meja ; Teknik Dasar (2)

Redaksi Surabaya