SuaraKawan.com
Headline Sidoarjo

Koramil 0816/01 Sidoarjo Panen Perdana Jagung di Kelurahan Urangagung

 

SIDOARJOterkini – Koramil 0816/01 Sidoarjo. melaksanakan panen jagung bersama warga di lokasi ketahanan pangan terpadu milik Koramil 0816/01 Sidoarjo yang terletak di kelurahan Urangagung Kecamatan Sidoarjo. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Koramil dalam mendukung ketahanan pangan di wilayah tersebut.

Panen jagung ini merupakan hasil dari kerjasama antara TNI dan warga setempat yang telah bekerja keras sejak tahap penanaman hingga pemeliharaan tanaman.

Babinsa Sersan Satu Sukaryono menyampaikan apresiasinya kepada warga yang telah berpartisipasi aktif dalam program ketahanan pangan ini.

“Keberhasilan panen jagung ini adalah bukti nyata bahwa dengan kerjasama yang baik, kita bisa meningkatkan kesejahteraan dan kemandirian pangan di desa kita,” ujarnya.

Warga Kelurahan Urangagung menyambut gembira hasil panen yang melimpah dan berharap kegiatan serupa dapat terus dilakukan di masa mendatang. Panen jagung ini tidak hanya memberikan manfaat ekonomi bagi warga, tetapi juga memperkuat semangat kebersamaan dan gotong royong dalam menjaga ketahanan pangan di wilayah tersebut.

Sementara itu Ketua Gapoktan kelurahan Urangagung Khoiri menyampaikan ucapan terimakasih kepada bapak TNI membantu pelaksanaan dari penyiapan lahan sampai dengan panen ini.

“Kami sampaikan terima kasih kepada TNI yang telah melakukan bimbingan dan pendampingan hingga panen,”ucapnya.(cles).

Sumber : Sidoarjo Terkini (Jejaring JatimTerkini.com)

Related posts

Dandim 0816 Sidoarjo Kunjungi Pos Pengamanan Arus Mudik di Bundaran Taman Pinang Indah

redaksi

Tingkatkan Literasi Media, PWI Sidoarjo Kembali Gelar Ngaji Jurnalistik Santri

redaksi

Kemenkumham Jatim Dukung Penerapan Keadilan Restoratif Sebagai Pidana Alternatif

redaksi