SuaraKawan.com
Trenggalek

Kapolsek Dongko Minta Saka Bhayangkara Jadi Teladan Prokes

Polres Trenggalek – Kapolsek Dongko AKP Rohadi, S.H., mengukuhkan sejumlah anggota Satuan Karya (Saka) Bhayangkara. Pengukuhan digelar dihalaman Mapolsek Dongko dan diikuti oleh para pejabat utama Polsek Dongko. Senin, (27/12).

Prosesi pengukuhan ditandai dengan penyiraman air kepada delapan anggota Saka Bhayangkara Baru oleh AKP Rohadi didampingi oleh sejumlah anggota Saka Bhayangkara Polsek Dongko lainnya.

Dalam sambutannya AKP Rohadi mengatakan bahwa Saka Bhayangkara merupakan Satuan Karya Pramuka yang secara konsisiten telah mencetak generasi millenial yang tagguh, tanggon dan trengginas guna mendukung dan membantu tugas-tugas Kepolisian sesuai dengan tataran kewenangan yang dimilikinya.

“Didalam Saka Bhayangkara nantinya akan dibekali dengan berbagai ilmu pengetahuan yang mencakup 4 Krida yakni Krida ketertiban masyarakat (Tibmas), Lalu lintas (Lantas), Pencegahan dan penanggulangan bencana (PPB) dan Tindakan Pertama di Tempat Kejadian perkara (TPTKP).”

AKP Rohadi menegaskan, Saka Bhayangkara merupakan para pemuda terpilih dan andalan yang berdedikasi tinggi, cerdas dan inovatif serta berjuang dalam segala hal demi NKRI. Salah satu sikap yang harus dimiliki oleh tiap anggota diantaranya memiliki jiwa disiplin,suko menolong dan mandiri.

Pihanya jug aberpesan agar Saka Bhayangkara harus mampu menjadi contoh yang baik bagi keluarga dan teman serta masyarakat sekitarnya. Terlebih di masa pandemi seperti sekarang ini, anggota Saka Bhayangkara wajib menjadi teladan dalam penerapan protokol kesehatan.

“Selamat untuk adik-adik yang baru saja di kukuhkan. Tingkatkan ilmu pengetahuan, wawasan dan keterampilan dengan terus berlatih. Jaga marwah dan nama baik Saka Bhayangkara dan Kepolisian disetiap langkah kalian.” Pungkasnya.