KAJATI JAMBI RESMIKAN MESS JAKSA BANTUAN CSR BANK MANDIRI

oleh

Jambi- Meminimalisir keamanan dan ancaman bagi Jaksa dari daerah yang bersidang di Kota Jambi, Kajati Jambi bangun Mess Jaksa. Bertempat di Komplek 13 Rumah Dinas Kejaksaan Tinggi Jambi Jl.Depati  Parbo, Pematang Sulur, Kota Jambi telah dilaksanakan acara peresmian  Mess Jaksa oleh Sapto Subroto selaku Kepala Kejaksaan Tinggi Jambi, Selasa (19/04/2022).

Latar belakang membangun mess jaksa ini karena rumah dinas yang ada ini sudah banyak yang rusak berat, sementara permohonan untuk renovasi maupun pembangunan baru belum terealisasi dari Kejaksaan Agung. Selanjutnya atas inisiasi Kajati Jambi Sapto Subroto bekerjasama dengan Bank Mandiri selaku mitra Kejaksaan dan developer perumahan PT. Niaga Guna Kencana (NGK) membangun 1 (unit) rumah Tipe 80 dengan fasilitas 3 Kamar Tidur, 1 Kamar Mandi dan 1 Gudang.

Pembangunan 1 (satu) unit rumah ini merupakan bagian dari Program CSR (Corporate social responsibility) dari Bank Mandiri guna mendukung pelayanan pemerintah dalam hal ini terpenuhinya fasilitas perumahan untuk para mitra perbankan salah satunya Kejaksaan RI. Selanjutnya terhadap pelaksanaan kedepannya rumah ini akan dipergunakan bagi pegawai Kejaksaan yang aktif bertugas sehingga dapat melancarkan kinerjanya seperti saat sidang korupsi yang dilaksanakan di Pengadilan Negeri Jambi saja, sedangkan untuk operasionalnya akan ditanggung oleh Kejaksaan Tinggi Jambi selaku penerima hibah.

Kajati Jambi Sapto Subroto dalam sambutannya menyambut “Alhamdulillah Mess ini sudah selesai dalam waktu 3 bulan dan hasilnya juga sangat rapi karena yang ditunjuk oleh Bank Mandiri adalah PT. NGK yang memang kita ketahui meruapakan developer perumahan yang bonafit yang telah membangun Ciputra di Kota Jambi. Saya berharap mess ini dipergunakan sebagai rumah transit bagi jaksa-jaksa daerah yang akan melaksanakan kegiatan di Jambi seperti sidang korupsi sehingga bisa mengurangi biaya pengeluaran dan saya titipkan pada Aspidsus untuk seluruh jajaran Jaksa Pidsus didaerah memanfaatkan mess ini” jelas Sapto Subroto.

Saat penyerahan kunci dari pihak developer PT. NGK dan Bank Mandiri langsung diterima oleh Kajati Jambi Sapto Subroto yang didampingi Wakajati Bambang Gunawan, Asisten Pembinaan M Ali Akbar, Kabag TU Munawal dan Perwakilan Bank Mandiri Cabang Jambi Joko Praswantoro. (Pic)

No More Posts Available.

No more pages to load.