SuaraKawan.com
Sidoarjo

Berikut yang Dilakukan Babinsa Koramil 0816/07 Krembung Untuk Tingkatkan Hasil Pertanian di Desa Binaan

 

SIDOARJOterkini – Babinsa Koramil 0816/07 Krembung terus berupaya untuk meningkatkan hasil pertanian di desa binaannya. Hal tersebut yang dilakukan oleh Babinsa Tanjekwagir Peltu A Rofiq Kurniawan yang melakukan Komsos (Komunikasi Sosial) dengan Mantri Pertanian Kecamatan Krembung, Selasa 23 Juli 2024.

“Kami lakukan Komsos untuk mencari terobosan agar target tanam bisa tercapai,”ungkap Babinsa Peltu A Rofiq Kurniawan.

Dalam Komsos yang dihadiri Kepala Desa Tanjekwagir Amirul Fasikin tersebut, Babinsa Peltu A Rofiq Kurniawan menjelaskan untuk mendukung program pemerintah dalam meningkatkan energi pangan harus lebih memanfaatkan lahan tidur.

“Lahan tidur di Desa Tanjekwagir harus difungsikan untuk mewujudkan swasembada pangan,”tegasnya.

Sementara itu Mantri Pertanian Kecamatan Krembung Sunyoto berharap keterlibatan TNI dalam hal ini Babinsa untuk meningkatkan hasil pertanian di desa binaan sangat diperlukan, termasuk bantuan yang sudah disalurkan ke petani.

“Berbagai masalah yang dirasakan petani bisa mendapatkan solusi melalui Komsos ini, termasuk masalah pengairan, pupuk, bibit bisa teratasi,”ujar Sunyoto. (cles)

Sumber : Sidoarjo Terkini (Jejaring JatimTerkini.com)

Related posts

Dampingi Menkumham Tinjau TPI Juanda, Kakanwil Kemenkumham Jatim Komitmen Berikan Pelayanan Imigrasi Terbaik

redaksi

Operasi Zebra Semeru 2024 di Sidoarjo Mulai Digelar Hari Ini

redaksi

Sukseskan Program PTSL 2023, Bupati Sidoarjo Instruksikan Camat dan Kades Kawal Sesuai Aturan

redaksi