SuaraKawan.com
Sidoarjo

Babinsa Koramil 0816/12 Prambon Sosialisasikan Rekrutmen Prajurit TNI AD TA. 2023

 

SIDOARJO1 – Babinsa Koramil 0816/12 Prambon Sertu Dampar Haryono melakukan sosialisasi dan kampanye rekrutmen Prajurit TNI AD TA. 2023 kepada Siswa Siswi di SMA Budi Utomo Jl. Raya Prambon Kecamatan Prambon, Sidoarjo. Selasa (14/02/23)

Babinsa Sertu Dampar Haryono menjelaskan tentang jadwal Rekrutmen Prajurit TNI AD baik Secaba maupun Secata agar kalangan pelajar dapat memahami dan mengerti guna menyiapkan fisik maupun administrasi sebagai persyaratan mengikuti seleksi TNI AD.

“Semua harus dipersiapkan baik fisik maupun administrasinya”tegasnya.

Lebih lanjut Sertu Dampar Haryono mengimbau bagi Siswa Siswi yang berminat menjadi prajurit TNI untuk tidak mempercayai adanya biaya yang harus dikeluarkan, karena untuk menjadi prajurit TNI itu gratis.

Batuud Koramil 0816/12 Peltu Jufri menambahkan, kegiatan yang laksanakan merupakan upaya dari TNI untuk menarik minat bagi siswa yang mempunyai keinginan atau cita cita menjadi TNI, dengan adanya kampanye tersebut masyarakat terutama kalangan pemuda paham jadwal seleksi penerimaan termasuk administrasi yang harus disiapkan selain fisik dan mental

“Dengan sosialisasi yang dilaksanakan diharapkan mereka paham tahapan-tahapan dan persyaratan yang harus disiapkan,” Imbuh Peltu Jufri (cles)

Sumber : Sidoarjo Terkini (Jejaring JatimTerkini.com)

Related posts

Ramadhan Heppiii di Sidoarjo Dimeriahkan Turnamen Voli Bergengsi, Pendaftar Membludak

redaksi

Pertahankan Predikat WBBM, Kemenkumham Jatim Gelar Penandatanganan Pakta Integritas dan Komitmen Bersama Pembangunan ZI

redaksi

PGN SOR III Area Sidoarjo Gelar Edukasi Safety Penggunaan Gas Bumi di Kota Mojokerto

redaksi