SuaraKawan.com
Headline Sidoarjo

Cabup Sidoarjo Achmad Amir Aslichin Minta Tim Pemenangan Fokus Program yang Bersentuhan dengan Masyarakat

 

SIDOARJOterkini – Calon Bupati Sidoarjo Achmad Amir Aslichin menyampaikan kesiapannya dalam mewujudkan Sidoarjo setara dengan Surabaya. Salah satunya melalui potensi daerah yang dianggap mampu bangkit dan bermartabat.

Hal itu disampaikan Mas Iin panggilan akrabnya dalam pemantapan sinergi tim pemenangan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Sidoarjo Achmad Amir Aslichin-Edy Widodo (SAE) yang dihadiri pimpinan partai pengusung dan pendukung di Fave Hotel Sidoarjo, Sabtu (28/9/24).

Mas Iin mengatakan, tim pemenangan diminta fokus menyusun program-program yang bersentuhan langsung dengan kepentingan masyarakat. Menurutnya, sudah saatnya Sidoarjo bangkit dan setara dengan Surabaya.

“Sudah saatnya Sidoarjo setara dengan segala potensi yang kita miliki, seperti Bandara Internasional Juanda dan sebagainya. Kami harap tim pemenangan ini fokus dan memantapkan rumusan-rumusan program untuk Sidoarjo bangkit dan bermartabat. Tidak usah terpancing kampanye yang menjatuhkan,” kata mantan anggota DPRD Sidoarjo dan DPRD Jatim itu.

Dia meyakini, dengan potensi 34 kursi di DPRD Sidoarjo bisa membawa suara-suara masyarakat yang positif.

“Kami harapkan tim tetap fokus. Kami yakin, semua tim pemenangan ini memiliki potensi yang begitu besar,” imbuhnya.

Sementara itu, Ketua tim pemenangan SAE, Usman menyatakan kemenangan mutlak wajib untuk diraih. Apalagi, partai pengusung dan pendukung masing-masing memiliki basis suara yang mumpuni.

Pihaknya meyakini, 34 kursi dengan basis suara yang dimiliki serta dukungan dari berbagai elemen masyarakat dapat membawa pasangan SAE menang mutlak di Pilkada 2024.

“Jadi hari ini kita ingin berkomunikasi dan memantapkan tim pemenangan untuk menjemput kemenangan secara mutlak. Tentunya, hal itu pasti tidak mudah diraih perlu kesungguhan dan keseriusan dalam menggerakkan masing-masing mesin dukungan yang pasti kita tetap mengedepankan cara-cara santun dalam hal itu,” tegas Usman. (cles)

Sumber : Sidoarjo Terkini (Jejaring JatimTerkini.com)

Related posts

PGN Mengenalkan dan Sharing Basic Safety di SMPN 3 Lamongan

redaksi

Truk Tangki LPG Terguling Timpa Mobil dan Motor di Mliriprowo Tarik, Tiga Orang Alami Luka Serius

redaksi

Danramil 0816/05 Tulangan Hadiri Acara Pelantikan Perangkat Desa Kedondong

redaksi