SuaraKawan.com
Trenggalek

Seperti Ini Kesiapan Polres Trenggalek Pengamanan Jelang Lebaran

Polres Trenggalek – Kepolisian Resor Trenggalek melakukan pengecekan sejumlah kendaraan operasional dinas jajarannya. Pengecekan ini dikemas dalam bentuk apel kendaraan bermotor (Ranmor) dinas yang digelar di halaman Mapolres Trenggalek. Sabtu, (30/4).

Puluhan kendaraan dinas baik dari tingkat Polres hingga Polsek jajaran dihadirkan lengkap dengan personel yang ditunjuk sebagai penanggung jawab atau driver. Mulai dari truk angkut pasukan, mobil patroli hingga kendaraan yang difungsikan sebagai penunjang vaksinasi berjajar rapi siap untuk diperiksa.

Wakapolres Trenggalek Kompol Haryanto, S.H., S.I.K., mengatakan, pengecekan ini adalah wujud persiapan dan keseiapan dalam menghadapi pengamanan menjelang hari Raya Idul Fitri yang akan berlangsung beberapa hari kedepan.

Tak sekadar berbicara, Wakapolres muda ini juga turun langsung memeriksa kelengkapan masing-masing kendaraan, dari mesin, ban, rem, sirine, lampu rotator hingga fasilitas penunjang darurat seperti perangkat PPPK dan lain-lain.

“Agenda kedepan yang menjadi perhatian kita adalah malam takbir dilanjutkan pelaksanaan ibadah salat Idul Fitri dan kegiatan lainnya. Kemudian dilanjutkan lebaran kupatan di sejumlah tempat khusunya wilayah Durenan dan Kelutan yang dilintasi jalur protokol.” Ujar Kompol Haryanto.

Guna mengoptimalkan proses pengamanan, lanjut Kompol Haryanto diperlukan tidak hanya kesiapan personel tetapi juga sarana prasara pendukung diantaranya adalah kendaraan operasional yang benar-benar siap pakai.

Pihaknya meminta agar Bagsrapras benar-benar mengecek masing-masing kendaraan agar dalam pelaksanaan pengamanan nantinya tidak ada lagi kendal atau hambatan.

“Kalau ada yang rusak segera diperbaiki termasuk kecukupan BBM nya. Tidak ada lagi alasan mobil dinas mogok atau rusak sehingga mengganggu jalannya pengamanan. Pastikan semua ready for use.” Tegasnya.

Pihaknya berharap dengan kesiapan yang maksimal seperti ini, pelaksanaan hari raya idul fitri, mudik lebaran hingga kupatan yang aman, nyaman dan sehat bagi masyarakat Trenggalek dapat terwujud lebih optimal.