SuaraKawan.com
Trenggalek

Rekatkan Soliditas, Polres Trenggalek Buka Bersama Anggota

Polres Trenggalek – Kepolisian Resor Trenggalek menggelar buka bersama dengan anggota dan sejumlah anak yatim piatu serta kaum duafa. Buka bersama ini dilaksanakan di salah satu icon wisata baru di Trenggalek tepatnya PHD Edu-Farm Desa Malasan kecamatan Durenan, kabupaten Trenggalek. Jumat, (29/4).

Wakapolres Trenggalek Kompol Haryanto, S.H., S.I.K. yang turut hadir bersama sejumlah pejabat utama, Kapolsek dan pengurus Bhayangkari mengatakan, selain berbagi kebahagiaan dengan anak yatim piatu dan duafa, Bukber ini bertujuan untuk menambah kedekatan dan meningkatkan soliditas antar anggota.

Pihaknya menekankan, selama satu bulan ibadah puasa ramadan hendaknya membawa perubahan spriritual yang lebih baik. Termasuk diantaranya adalah rasa solidaritas yang tinggi, kepedulian dan empati terhadap sesama.

“Agenda kedepan yakni pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1443 H dan lebaran kupatan masih membutuhkan pikiran, waktu dan tenaga kita. Kekompakan, kesolidan kita tentu sangat diperlukan agar keseluruhan langkah pengamanan untuk menciptakan lebaran yang aman, nyaman dan sehat bagi masyarakat bisa terwujud.” Ujar Kompol Haryanto

Dalam kesempatan tersebut, pihaknya juga memberikan apresiasi kepada seluruh anggota Polres Trenggalek meskipun menjalan puasa ramadan tidak mengurangi semangat dan dedikasi dalam menunaikan tugas selaku pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat.

“Alhamdulillah, sampai dengan hari ini, situasi Kabupaten Trenggalek tetap kondusif. Semua berkat kerja keras kita semua yang dibarengi dengan keikhlasan dan ketulusan.” Imbuhnya.

Acara ditutup dengan penyerahan santunan kepada anak yatim/piatu dan duafa yang hadir dilanjutkan dengan berbuka puasa bersama yang didahului dengan ceramah agama oleh Kyai M. Hasan.