SuaraKawan.com
Jatim Mojokerto

Polisi Berhasil Redam Gesekan Perguruan Silat di Mojokerto

suarakawan.com, Mojokerto – Selama ini di Mojokerto tak sedikit terjadi gesekan antar perguruan silat, dini hari Selasa (25/10) gesekan antar pesilat kembali meletup, Bermula dari sebuah unggahan (postingan) di medsos Instagram (Ig) massa terprovokasi komentar yang dinilai menyinggung, puluhan pendekar meluruk rumah seorang pimpinan perguruan silat di Dusun Warugunung tengah, Desa Kupang, Kecamatan Jetis.

Kapolsek Jetis AKP Sumaryanto menjelaskan kronologis kejadian, dalam unggahan yang di bubuhi keterangan stand by gang (reneo warugunung lor) PREII CAPTION DOWO, salah satu anggota perguruan silat lain berkomentar dengan dinilai oleh pemilik akun sebagai bentuk tantangan.

“Pada postingan tersebut sebenarnya tidak ada kata kata yang menyinggung, hanya saja pihak pengunggah merasa tidak enak dan temperatur nya tinggi,” Papar Kapolsek Jetis.

Akibatnya, sekitar 50 pesilat terprovokasi pada komentar postingan ig dan mendatangi rumah pimpinan perguruan silat yang deket dengan lokasi tempat mereka foto.

“Para remaja bergerombol di gapura masuk kampung sampai menutup jalan sejak pukul 00.40 – 01.15 dan mereka meminta klarifikasi dengan membawa teman temannya kurang lebih 50 sampai 100 orang,” jelasnya.

Perselisihan yang hampir di ujung tombak akhirnya berhasil diredam dan dimediasi pihak kepolisian, beruntung tak sampai memicu keributan, pesilat yang dinilai telah berkomentar provokatif dimintai membuat klarifikasi.

Kedua pihak perguruan silat bersepakat damai dengan menekan surat pernyataan, apabila terjadi konflik lagi antarpendekar di proses secara hukum, penindakan tegas sesuai dengan kesepakatan yang telah dibuat sebelumnya.

“Kalau ada perkelahian lagi akan di proses secara hukum yang belaku, karena sudah ada MoU, yang salah akan ditindaklanjuti secara pidana dan tidak diberi SKCK,” tandasnya.

Kesepakatan tersebut telah dibuat oleh lintas pimpinan perguruan silat dengan pihak Polresta Mojokerto, diketahui setahun setidaknya telah terjadi enam kali gesekan, akhirnya Polsek Jetis berhasil memediasi dua perguruan silat yang nyaris bentrok gara gara provokasi di medsos. (MK/ENR)