Polres Trenggalek – Hari libur panjang nampaknya benar-benar dimanfaatkan oleh masyarakat untuk berwisata atau sekadar melepas penat. Hal ini dibuktikan masyarakat yang memadati sejumlah lokasi wisata di pesisir wilayah Watulimo Kabupaten Trenggalek.
Parkir kendaraan di area wisata pantai seperti pasir Putih, Mutiara, Cengkrong dan Prigi nampak penuh oleh kendaraan. Tidak hanya wisatawan lokal tetapi juga kendaraan dengan plat nomor luar kota Trenggalek. Senin, (16/5).
Untuk memberi rasa aman dan nyaman kepada wisatawan, Polsek Watulimo mengerahkan unit patrolinya. Sedikitnya dua unit Samapta diterjunkan untuk berpatroli keliling seluruh destinasi wisata yang ada di Kecamatan Watulimo.
“Kebetulan ada libur panjang jadi wisatawan memang lebih ramai dibanding hari biasa.” Ujar Kapolsek Watulimo AKP Suyono, S.H., M.Hum. kepada tim redaksi.
Selain patroli, beberapa upaya kepolisian yang tergelar lainnya adalah menempatkan petugas stationer di beberapa titik rawan kecelakaan lalu lintas, serta menurunkan unit Binmas yang menyampaikan imbauan terkait dengan keamanan diri, kendaraan maupun barang bawaan pengunjung.
Mengingat saat ini masih dalam masa pandemi Covid-19, petugas yang dilibatkan juga aktif mensosialisasikan protokol kesehatan baik kepada wisatawan maupun pengelola wisata.
“Kita punya program yang namanya `Padang Pasir` atau Patroli Ledang pantau Pesisir. Nah melalui program ini, pengamanan lebih komprehensif karena tidak hanya mencakup destinasi wisata semata tetapi juga keamanan kawasan laut.” Ujar AKP Suyono.
Agar lebih maksimal, lanjut AKP Suyono, pihaknya juga bersinergi bersama stakeholder lainnya seperti syahbandar, TNI AL, Polair hingga komunitas nelayanan setempat.
“Alhadulillah, hingga saat ini kondisi keamanan di Watulimo terutama kawasan wisata dalam keadaan kondusif.” Pungkasnya.