SuaraKawan.com
Jatim Trenggalek

Konsisten Berantas Narkoba, Kasipropam Trenggalek: Bersih di Dalam Bersih di Luar

Polres Trenggalek – Sejumlah personel kepolisian mengikuti tes urine Narkoba yang digelar di Lobi barat Mapolres Trenggalek. Pemeriksaan urine ini merupakan wujud komitmen Polres Trenggalek dalam perang melawan penyalahgunaan Narkoba khususnya dilingkungan Kepolisian. Kamis, (9/9).

Kabag SDM Polres Trenggalek Kompol Wajib Santoso, S.H. yang memimpin dan memantau langsung jalannya tes urine narkoba tersebut mengatakan, kegiatan ini digelar mendadak tanpa ada pemberitahuan sebelumnya.

“Iya benar, tes urine hari ini diikuti oleh sedikitnya 40 personel dari jajaran Satsamapta Polres Trenggalek.” Jelas Kompol Wajib.

Dalam prosesnya lanjut AKP Wajib, diawasi secara ketat baik oleh seksi profesi dan pengamanan (Sipropam) maupun Seksi pengawasan (Siwas). Bahkan, pengambilan urine dikamar mandi pun di kawal langsung oleh provos untuk menghindari manipulasi.

Kompol Wajib menambahkan, tenaga kesehatan yang diterjunkan merupakan kolaborasi antara urusan kesehatan (Urkes) Polres Trenggalek bekerjasama dengan Rumah Sakit Bhayangkara Tulungagung yang dikendalikan langsung oleh dr. Lilik dan Paurkes Aipda Lukman Hadi Ismanto, Amd. Kep.

Sementara itu, Kasipropam Polres Trenggalek Iptu Sanusi, S.H. menuturkan, pada dasarnya tes urine Narkoba tersebut digelar rutin. Tidak hanya di tingkat Polres, pihaknya juga mendatangi Polsek jajaran untuk melakukan kegiatan serupa. Namun untuk waktu dan tempat memang dilakukan secara acak.

“Sudah menjadi komitmen Polres Trenggalek untuk  memberantas peredaran maupun penyalahgunaan Narkoba khususnya di lingkungan kepolisian. Ini adalah bentuk konsistensi kami dan kegiatan seperti ini akan terus kami gencarkan.” Ujar Iptu Sanusi.

Lebih lanjut Iptu Sanusi mengatakan, saat ini masih tergelar Operasi Kepolisian kewilayahan `Tumpas Narkoba Semeru 2021`. Operasi ini tidak hanya berlaku bagi masyarakat tetapi juga personel kepolisian. Menurutnya, sebagai anggota Polri harus mampu menjadi contoh dan teladan bagi masyarakat dengan tidak terlibat sekecil apapun dengan penyalahgunaan Narkoba.

“Kita pastikan bahwa anggota bersih dari Narkoba. Tidak ada ruang untuk Narkoba. Siapapun dan dimanapun akan ditindak tegas.” Imbuhnya

Terkait dengan hasil pemeriksaan urine, Iptu Sanusi menyatakan bahwa dari sejumlah personel yang di tes urine, keseluruhan menunjukkan hasil negatif.