SuaraKawan.com
Trenggalek

Gelar Polsanak di Mapolres, Kapolres Trenggalek: Kenalkan Tugas Polisi Sejak Usia Dini

Polres Trenggalek – Kepolisian Resort Trenggalek menerima tamu istimewa. Puluhan anak-anak dari Paud dan TK Kemala Bhayangkari Trenggalek berkunjung ke Mapolres. Rabu (26/1).

Sambil bernyanyi riang, anak-anak ini diajak keliling kantor Mapolres dan melihat secara langsung pelayanan dan ruang kerja masing-masing satuan. Tak ketinggalan, mereka pun berkesempatan menyaksikan peralatan yang dimiliki dan naik kendaraan dinas polisi.

Kapolres Trenggalek AKBP Dwiasi Wiyatputera, S.H., S.I.K., M.H. yang turut hadir menyambut kedatangan anak-anak tersebut mengatakan kunjungan tersebut merupakan bagian dari program Polisi Sahabat Anak (Polsanak) yang dimotori oleh Satlantas berkolaborasi dengan Yayasan Kemala Bhayangkari Trenggalek.

“Memperkenalkan tugas-tugas polisi dan edukasi agar tumbuh kebanggaan terhadap Polri dan yang tak kalah penting adalah memupuk kesadaran tertib berlalu lintas sejak usia dini.” Ungkap AKBP Dwiasi.

Sementara itu, Kasatlantas Polres Trenggalek AKP Meita Anisa Saputra, S.I.K., M.H. M.Si. yang turut ambil bagian memandu rombongan anak-anak tersebut mengatakan, selain berkeliling agar lebih seru pihaknya bersama guru pendamping menggelar lomba mewarnai garmbar dan menyanyi. Tak ketinggalan, Si Bolis atau Boneka Polisi yang merupakan maskot Satlantas Polres Trenggalek turut dihadirkan untuk memeriahkan suasana.

“Pembelajaran itu bisa optimal jika didukung suasana yang menyenangkan. Nah, anak-anak kita ajak menggambar dan bernyanyi di taman batu. Suasana lebih sejuk karena area terbuka” Ujar AKP Meita

Lebih lanjut AKP Meita menuturkan, disela-sela acara, seperti biasa pihaknya dibantu beberapa orang Polwan menyampaikan materi pengetahuan dasar tertib berlalu lintas seperti pengenalan rambu-rambu, lampu lalu lintas hingga penggunaan helm dan sabuk pengamanan.

Tak berhenti disitu, kesempatan tersebut juga dimanfaatkan untuk menyampaikan edukasi tentang protokol kesehatan seperti memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak sebagai budaya baru sejak usia dini.

“Ada juga kuis terkait materi yang kita sampaikan dan bagi yang bisa menjawab kita siapkan hadiah menarik” Pungkasnya.