SuaraKawan.com
Trenggalek

Anjangsana Warakawuri Hari Bhayangkara, Kapolsek Dongko Serahkan Bingkisan

Polres Trenggalek – Menyambut Hari Bhayangkara ke-76, Kepolisian Resor Trenggalek menggelar berbagai kegiatan seperti lomba-lomba maupun kegiatan sosial. Salah satu dianatranya adalah anjangsana kepada para purnawirawan dan warakawuri.

Seperti halnya yang dilakukan oleh Polsek Dongko bersama Bhayangkari ini. Diakhir pekan ini, sejumlah personel Polsek Dongko yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Kompol Rohadi, S.H. mengunjungi beberapa warakawuri yang berdomisili di wilayah Kecamatan Dongko. Sabtu, (11/6).

Kompol Rohadi mengatakan, anjangsana ini merupakan bentuk perhatian dan kepedulian kepada warakawuri yang telah banyak berjasa dalam membangun dan membesarkan Kepolisian. Sehingga tak berlebihan jika dalam peringatan Hari Bhayangkara ini mendapat perhatian khusus.

“Ada tiga orang warakawuri yang kita kujungi yakni ibu Sri Sundar, ibu Sunarti dan ibu Sri Murwani. Keseluruhan warga desa Dongko.” Jelas Kompol Rohadi

Meskipun sudah sepuh lanjut Kompol Rohadi, para warakawuri ini terlihat sehat dan penuh semangat. Bahkan menyambut dengan gembira kedatangan personel dari Polsek Dongko yang tak disangka-sangka tersebut.

Tak sekadar berkunjung, Kompol Rohadi juga menyerahkan sejumlah bingkisan khusus sebagai ucapan terima kasih dan bentuk syukur di usia yang ke-76 Polri masih tetap eksis dalam memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat.

Untuk diketahui, selain anjangsana, dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-76, Polres Trenggalek menggelar beberapa kegiatan sosial diantaranya, aksi bersih-bersih tempat ibadah serentak, perbaikan jalan rusak, donor darah hingga anjangsana kepada purnawirawan, warakawuri dan anggota yang sakit.

Selain itu ada pula lomba yang bersifat internal, artinya diikuti hanya oleh anggota Polres Trenggalek seperti lomba voli, tenis meja, video kreatif Bhabinkamtibmas, lomba memasak, kebersihan Mako, memancing dan kebersihan asrama.

Namun demikian, ada pula lomba yang dapat diikuti oleh masyarakat secara luas diantantaranya, menulis surat untuk Kapolri yang dilaksanakan tanggal 1 sampai dengan 13 Juni 2022, lomba kreasi Setapak Perubahan Polri 2022, vlog, film pendek, infografis, fotografi, blog dan lain-lain.