Sebagai persiapan menyambut tahun 2022, takmir Masjid Baiturrahman berusaha menutup tahun 2021 dengan cara mengoptimalkan peran sebagaimana mestinya, yaitu selain sebagai tempat ibadah, tempat pembinaan jamaah, sarana dakwah, juga menjalin hubungan dengan masyarakat sekitar masjid.
Kegiatan yang diselenggarakan bertujuan untuk membina dan mengembangkan
agama Islam dalam rangka membentuk masyarakat beriman dan bertaqwa kepada
Allah SWT. Pengajian yang digelar pada tanggal 19 Desember 2022 juga dapat dianggap sebagai sebagai taman wisata rohani karena diselenggarakan serius tapi santai. Menurut salah seorang pengurus, masjid sedang mengupayakan bahwa setiap kegiatan dapat menjadi ajang silaturrahmi yang dapat menghidupkan dakwah dan ukhuwah Islamiyah, serta meminimalisir upaya-upaya yang meresahkan masyarakat.
Berikut pemberitahuan yang disampaikan oleh takmir Masjid Baiturrahman, Kencanasari Timur, Surabaya :
Assalamu 'alaikum. Mewakili pengurus Masjid Baiturrahman, kami bermaksud memberitahukan serta mengundang Bapak-bapak untuk memperkuat persaudaraan dan kebersamaan dalam kegiatan 'Ngaji dan Doa Bersama (Tadarus Al Quran)' yang, Insya Allah, akan dilaksanakan pada: Hari : Ahad Tanggal : 19 Desember 2021 Pukul : 06.00 - 08.30 Tempat : Masjid Baiturrahman, Jl. Kencanasari Timur XI /26,Surabaya Isi kegiatan : 1. Mendoakan saudara, kerabat dan orang tua serta guru 2. Tadarus Al Quran 3. Selesai Semoga pemberitahuan ini bermanfaat. Atas perhatiannya, kami ucapkan terima kasih. Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Semoga Allah memudahkan dalam segala urusan.